Spesifikasi Minimum dan Rekomendasi APEX Legends 2019

Spesifikasi Minimum dan Rekomendasi PC untuk Lancar main APEX Legends - Beberapa tahun belakangan ini game bergenre Battle Royale sedang difavoritkan para pecinta game dan pembuat konten Youtube. Tak ingin kalah dari sang pendahulu game bergenre ini yaitu PUBG, para Developer game berlomba-lomba menciptakan racikan game Battle Royale dengan keunikan serta nuansa baru.

Apakah kalian tahu Titanfall dan Titanfall 2? ya game besutan Respawn Entertainment ini cukup terkenal, namun di tahun 2019 Developer ini juga mengikuti perkembangan dengan merilis APEX Legends pada tanggal 4 Februari 2019. Game ini dapat diinstal secara gratis, inilah yang menjadi nilai plus dibandingkan dengan PUBG yang setidaknya harus membelinya terlebih dahulu sekitar Rp.200.000 an untuk dapat memainkannya.

Hanya dengan waktu 1 Minggu saja, mereka mampu menggaet 25 Juta pemain dari seluruh Dunia. Apakah Apex Legens bisa melampaui pencapaian dari Fortnite yang dimainkan 45 Juta orang dalam kurun waktu 4 bulan setelah tersedia? kita tunggu saja.

Karena ini game rilisan 2019 tentu menuntut kualitas grafis yang menawan untuk dapat bersaing dengan game Battle Royale lainnya. Maka dari itu sebelum kalian menginstal game APEX Legends, sebaiknya kalian tahu spesifikasi minimum dan rekomendasi PC/Laptop untuk lancar bermain Game ini, Supaya mendapatkan pengalaman bermain yang maksimal.

Dibawah ini saya akan paparkan Spesifikasi Minimum dan Rekomendasi.


Spesifikasi Minimum APEX Legends Terbaru 2019



Spesifikasi Minimum
  • Prosesor - Intel Core i3-6300 atau AMD FX-4350
  • OS - Windows 7/10 (harus 64-bit)
  • RAM - 6 GB
  • GPU - Nvidia GeForce GT 640 atau AMD Radeon HD 7700
  • GPU Ram - 1 GB
  • Penyimpanan - 22 GB tersedia
Spesifikasi Rekomendasi
  • Prosesor - Intel Core i5 3570K atau Setara
  • OS - Windows 7/10 (harus 64-bit)
  • RAM - 8 GB
  • GPU - Nvidia GeForce GTX 970 atau AMD Radeon R9 290 
  • GPU Ram - 8 GB
  • Penyimpanan - 22 GB tersedia

Bagaimana Komputer atau Laptop kalian memenuhi kriteria Spesifikasi diatas? kalau iya berhubung ini game gratis jadi tak usah tunggu lama-lama, langsung saja instal sekarang juga. Nikmati nuansa pertempuran Battle Royale masa depan.

Baca Juga: Spesifikasi Minimum PUBG PC 2019

Sekian Spesifikasi Minimum dan Rekomendasi dari game APEX Legends, semoga bermanfaat untuk mengetahui spesifikasi yang dianjurkan. Terimakasih.


2 Comments

Berkomentarlah yang baik dan Lucu, jangan Spam!

Post a Comment
Previous Post Next Post